Ntvnews.id, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 tinggal menyisakan satu kesempatan lagi menuju Olimpiade Paris 2024. Garuda Muda dituntut menang saat bertemu Guinea U-23 pada babak play off.
Tiga negara Asia, yakni Jepang, Uzbekistan, dan Irak telah memastikan langkanya ke Olimpiade Paris 2024. Mereka lolos sebagai keluar sebagai tiga besar pada Piala Asia U-23 2024 Doha, Qatar.
Di ajang ini, Indonesia finis di posisi keempat. Langkah Garuda Muda lolos ke Paris tersendat setelah kalah 1-2 melawan Irak pada perebutan tempat ketiga di Abdullah bin Khalifa Stadium.
Di babak play-off, Indonesia akan berhadapan dengan wakil Afrika, Guinea U-23. Mereka lolos sebagai peringkat keempat Piala Afrika U-23 2023.
Guinea U-23 bukan lawan yang mudah. Sebaliknya, Syli U-23 adalah tim tangguh yang dihuni pemain dari sejumlah klub Eropa.
Sebut saja pemain jebolan Barcelona yang kini bermain untuk Getafe, Ilaix Moriba. Ada pula Ibrahim Diakite yang bermain di Stade Lausane di Swiss, plus Facinet Conte dan Saido Sow yang main di Prancis bersama Bastia dan Stasbourg.
Sejauh ini laga Timnas Indonesia U-23 vs Guinea U-23 bakal digelar tertutup di Clairefontaine. Meski demikian, pertandingan ini masih bisa disaksikan lewat aplikasi FIFA+. Belakangan, stasiun televisi swasta nasional, RCTI dikabarkan bakal menyajikan tayangan langsungnya.
Berikut adalah jadwal pertandingannya:
Jadwal Indonesia vs Guinea
Play-off AFC-CAF Olimpiade 2024
Clairefontaine, Paris, Prancis
Kamis (9/5/2024), pukul 19.00 WIB
Live FIFA+ dan RCTI