Atlet-atlet Indonesia Berguguran, Bagaimana Peluang Medali di Olimpaide Paris 2024?

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 1 Agu 2024, 10:50
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Upacara Pembukaan Olimpiade Paris 2024, Sabtu (27/7), di Sungai Seine, Paris, Prancis. Upacara Pembukaan Olimpiade Paris 2024, Sabtu (27/7), di Sungai Seine, Paris, Prancis.

Ntvnews.id, Jakarta - Memasuki hari kelima sejak Olimpiade Paris 2024 dibuka pada Sabtu (27/7/2024) lalu, belum sekeping medalipun yang berhasil direbut atlet Indonesia. Harapan dari nomor yang diunggulkan seperti bulu tangkis juga semakin tipis seiring kegagalan di fase grup.

Terbaru adalah Anthony Sinisuka Ginting. Tunggal putra Tanah Air itu gagal melaju ke babak 16 besar setelah kalah di laga terakhir Grup H melawan wakil tuan rumah, Toma Junior Popov.

Baca juga: Anthony Ginting Gagal ke Babak 16 Besar, Asa Medali Olimpiade Paris 2024 dari Tunggal Putra Kandas

Anthony bernasib sama dengan kompatriotnya yang juga tampil di nomor yang sama, Jonathan Christie. Indonesia juga harus kehilangan kesempatan dari ganda putri dan ganda campuran.

Di cabang bulu tangkis, kontingen Indonesia kini hanya menyisakan dua wakil, yakni Gregoria Mariska Tunjung dan ganda putra, Fajar Alfian/Muhamad Rian Ardianto.

Nasib yang tak kalah mengenaskan juga dialami atlet Indonesia dari cabor lain. Sebelumnya, di cabang olahraga surfing, Rio Waida harus pulang lebih awal usai terhenti di babak kedua. Begitu juga dengan menembak di mana Fathur Gustafian juga sudah gugur dari pertandingan.

Di cabang olahraga senam, Rifda yang berjuang dalam kondisi cedera juga tidak mampu memberikan hasil maksimal. La Memo juga harus menunggu final E cabang rowing untuk menentukan peringkat usai gagal melaju ke fase gugur di Olimpiade Paris 2024.

Menanggapi hal ini, Chef de Mission (CdM) Anindya Bakrie masih optimistis kontingen Indonesia bisa pulang membawa medali. Sebab masih banyak atlet-atlet Indonesia yang belum bertanding atau yang berhasil melaju ke babak 16 besar seperti Diananda Choirunisa dari cabor panahan. Sementara Rezza Oktovia akan tampil di babak 32 besar individual recurve putri.

Halaman
x|close