Ntvnews.id, Jakarta - Ilaix Moriba merupakan salah pemain Timnas Guinea yang perlu diwaspadai oleh jantung pertahanan Timnas Indonesia di play off Olimpiade Paris 2024.
Pemain berusia berusia 21 tahun itu kini bermain untuk klub Liga Spanyol Getafe. Sebelumnya pun ia sempat menimba ilmu di akademi Barcelona. Berikut profil Ilaix Moriba, dilansir Transfermarkt:
- Profil Ilaix Moriba
Ilaix Moriba (Instagram: Ilaix Moriba)
Memiliki nama lengkap Moriba Kourouma Kourouma atau yang biasa disapa Ilaix Moriba merupakan pemain profesional Guinea yang lahir pada 19 Januari 2003.
Ilaix Moriba yang lahir dari Ibu Kota Guinea, Conakry. Ia lahir dari ayah berkembangsaan Liberia dan memiliki dua kewarganegaraan yaitu Spanyol dan Guinea.
Ia telah bermain di Barcelona Junior pada tahun 2010. Selama memperkuat Barcelona B, Ilaix Moriba tercatat sudah bermain sebanyak 22 kali dan mencetak dua gol dan dua assis.
Gemilang bersama Barcelona B, membuat dirinya dipromosikan ke tim utama dan sempat bermain bersama Lionel Messi. Selama berada di skuad utama, Ilaix Moriba sudah bermain sebanyak 18 kali dan mencetak satu gol serta tiga assist.
Namun Blaugrana memutuskan menjual ke klub asal Bundesliga yaitu RB Leipzig. Akan tetapi oleh klub asal Jerman itu dipinjamkan terlebih dahulu ke Getafe hingga sekarang.
Selain itu juga, Ilaix Moriba pernah pernah memperkuat Timnas Spanyol U-17 dan menjalani debutnya pada 25 Maret 2019 dan sudah bermain sebanyak delapan kali dan mencetak dua gol.
Pada 14 Maret 2019, ia menjalani debut bersama Timnas Spanyol U-18 dan sudah menjalani dua pertandingan. Namun sayang, Ilaix Moriba belum pernah bermain untuk Timnas Spanyol Senior.
Tepat pada 14 Januari 2022, Ilaix Moriba memutuskan untuk membela tanah kelahirannya yaitu Guinea. Ia tercatat sudah bermain sebanyak 22 kali dan mencetak satu gol.