Ntvnews.id, Jakarta - PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan varian warna baru untuk sepeda motor ikonik Honda Super Cub C125 memperkuat kesan klasik.
Honda Super Cub C125 mendapatkkan wanra baru pearl cadet grey, yeng melengkapi warna sebelumnya yaitu Axis Gray Metallic dan Pearl Nebula Red.
Selain suguhan baru pada warna bodi, Honda Super Cub C125 kini mempunyai kombinasi warna jok cokelat dan abu-abu untuk tipe warna Pearl Cadet Gray dan Pearl Nebula Red.
Marketing Director AHM Octavianus Dwi mengatakan, Honda Super Cub C125 merupakan sepeda motor legendaris yang selalu menghadirkan memori menyenangkan saat mengendarainya.
Desainnya unik dan tak lekang oleh waktu, menjadikan sepeda motor jenis cub atau bebek ini semakin diminati.
"Hadirnya kombinasi warna baru, termasuk penyegaran pada warna jok menjadi jawaban atas kebutuhan masyarakat yang ingin berekspresi dengan gaya hidup stylish sekaligus premium," ujar Octa Sabtu (11/5/2024).
Sejak pertama kali diperkenalkan pada 1958, model Super Cub tak lepas dari desain retro yang timeless, klasik, serta ikonik. Kesan tersebut dipertahankan hingga generasi terbarunya, yakni Honda Super Cub C125.
Soal spesifikasi, Honda Super Cub C125 menggunakan mesin injeksi berkapasitas 125cc SOHC 4 gigi berpendingin udara.
Fitur modern yang tersemat pada Honda Super Cub C125 adalah Honda Smart Key System, terintegrasi dengan alarm untuk mencegah pencurian.
Ada fitur Answer Back System yang membuat indikator berkedip saat digunakan untuk mempermudah pencarian motor di lokasi parkir.
Motor ini dilengkapi dengan kotak peralatan (tool box) pada sisi kanan, memungkinkan pengendara menyimpan barang bawaan minimalis.
Suspensi depan teleskopik dan pelek alumunium berdiameter 17 inci yang elegan hadir mendukung pengendalian yang stabil dan presisi.
Bergeser ke ban depan berukuran 70/90-17 dan ban belakang 80/90-17, keduanya telah menggunakan tipe tubeless.
Adapun Honda Super Cub C125 dipasarkan dengan harga OTR (On The Road) Jakarta Rp77.665.000.