Bulan Ini, Hyundai Diperkirakan Lampaui Penjualan Global 100 Juta Kendaraan

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 6 Sep 2024, 13:58
Adiantoro
Penulis & Editor
Bagikan
Ilustrasi. Logo Hyundai. (Foto: Reuters) Ilustrasi. Logo Hyundai. (Foto: Reuters)

Ntvnews.id, Jakarta - Hyundai Motor Co., bakal melampaui angka penjualan global 100 juta kendaraan pada bulan ini.

Melansir Yonhap, Jumat (6/9/2024), data perusahaan mengungkapkan, total penjualan mobil Hyundai sejak 1968 hingga akhir Juli mencapai 99,66 juta unit.

Angka ini terdiri dari 24,36 juta unit yang terjual di dalam negeri dan 75,3 juta unit yang terjual di luar negeri.

Untuk Agustus lalu, perusahaan telah merilis data sementara yang menunjukkan mereka telah menjual 332.963 unit pada bulan lalu. Jika data Agustus dikonfirmasi secara resmi, penjualan kumulatif hingga akhir Agustus mencapai sekitar 99,99 juta unit.

Perusahaan otomotif asal Korea Selatan (Korsel) ini siap melampaui angka 100 juta unit dengan tambahan 340.000 unit.

Baca Juga: Hyundai Investasi US$28 Juta, Bangun Pabrik Perakitan dan Baterai Mobil Listrik di Thailand

Karena angka penjualan resmi untuk setiap bulan biasanya diselesaikan satu bulan kemudian, jika Hyundai melampaui 100 juta unit pada September, data resmi diharapkan akan diumumkan pada Oktober.

Halaman
x|close