Maka Motors Perkenalkan Duta Sheila on 7 sebagai Brand Ambassador di Acara "Nongkrong Bareng Mas Duta"

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 22 Feb 2025, 13:10
thumbnail-author
Adiantoro
Penulis & Editor
Bagikan
Duta Sheila on 7 telah menggunakan motor listrik Maka Cavalry dalam aktivitas sehari-hari. (Foto: Istimewa) Duta Sheila on 7 telah menggunakan motor listrik Maka Cavalry dalam aktivitas sehari-hari. (Foto: Istimewa)

Ntvnews.id, Jakarta - Maka Motors resmi mengenalkan brand ambassador terbarunya, yakni Duta Sheila on 7, dalam sebuah acara bertajuk "Nongkrong Bareng Mas Duta". 

Dalam acara tersebut, pengunjung memiliki kesempatan untuk bertanya langsung kepada vokalis Sheila on 7 mengenai pengalamannya menggunakan sepeda motor listrik dari Maka Motors.

Raditya Wibowo, CEO Maka Motors, menjelaskan alasan memilih Duta Sheila on 7 sebagai brand ambassador adalah karena citra Duta yang humble, yang sangat sesuai dengan image Maka Motors. 

Duta Sheila on 7 sendiri diketahui telah menggunakan motor listrik Cavalry dalam aktivitas sehari-hari.

Baca Juga: Italjet Speedster 200 Siap Mengaspal di Indonesia, Perkiraan Harga Rp80 Jutaan

Duta mengungkapkan rasa senangnya bisa dipercaya menjadi brand ambassador Maka Motors. 

Dia juga menambahkan masyarakat tidak perlu takut lagi untuk membeli kendaraan listrik. 

"Saya sendiri sudah menggunakan Cavalry, bahkan di cuaca Jogja yang sering hujan. Alhamdulillah sejauh ini aman, tidak ada kendala. Begitu juga dengan pengecasan, Cavalry hanya membutuhkan waktu cepat untuk pengecasan baterai motornya," ujar Duta, di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Jumat, 21 Februari 2025.

Motor listrik MAKA Cavalry saat ini dijual dengan harga Rp35.850.000 OTR Jakarta, dan dilengkapi dengan garansi kelistrikan selama tiga tahun atau 30.000 KM untuk komponen utama kelistrikan, seperti baterai, dinamo, dan controller. 

Untuk baterai, garansi diberikan hingga 3 tahun atau 150.000 KM, menjadikannya yang paling lama di industri sepeda motor listrik.

x|close