Mini Bus Terguling di Tol Cipali KM 183

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 29 Mar 2025, 13:29
thumbnail-author
Alber Laia
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Sebuah mini bus terguling di KM 183. Sebuah mini bus terguling di KM 183. (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Sebuah mini bus terguling di KM 183 pada Sabtu pagi, 29 Maret 2025, sekitar pukul 09.10 WIB.

Insiden ini pertama kali diketahui melalui unggahan akun media sosial yang memperlihatkan kondisi kendaraan yang terbalik di bahu jalan.

Baca Juga: Mini Bus yang Terguling di Cikajang Sukabumi Miliki Kampus di Cianjur

Mini bus tersebut diduga mengalami hilang kendali sebelum akhirnya terguling. Namun, penyebab pasti kecelakaan masih dalam penyelidikan pihak berwenang.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Jabodetabek24info (@jabodetabek24info)

Petugas kepolisian dan tim darurat telah berada di lokasi untuk melakukan evakuasi serta memastikan arus lalu lintas tetap terkendali.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada informasi resmi mengenai jumlah korban maupun kondisi sang sopir.

x|close