Momen Jokowi Pimpin Renungan Suci di IKN tadi Malam

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 17 Agu 2024, 07:19
Alber Laia
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Presiden Jokowi. Presiden Jokowi. (Tangkapan layar youtube Sekretariat Presiden)

Ntvnews.id, Kalimantan Timur - Dalam suasana yang penuh khidmat di tengah malam, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin apel kehormatan dan renungan suci di Taman Kusuma Bangsa, Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

Acara ini dilangsungkan tepat pada pukul 00.00 WITA, Sabtu, 17 Agustus 2024, sebagai bagian dari peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Baca Juga:

KTP Anak Anies Baswedan untuk Dharma Pongrekun Tak Penuhi Syarat

Ini Daftar 55 Bakal Calon Kepala Daerah yang di Usung Demokrat, Ada Kiai Kholil Buat Pamekasan

Setibanya di lokasi, Presiden Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi disambut dengan penuh hormat oleh Pangdam VI/Mulawarman, Mayjen TNI Tri Budi Utomo, dan sang istri.

@zianrandom Keren Banget???? #paskibraka2024 #kemerdekaan #zianrandom #hutri79 #mustikaratu #puteriindonesia ? original sound - N1wanRed

Setibanya di lokasi, Presiden Jokowi yang didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi disambut dengan penuh kehormatan oleh Pangdam VI/Mulawarman, Mayjen TNI Tri Budi Utomo, beserta istri. Upacara tersebut dipimpin dengan penuh wibawa oleh Brigjen TNI Bayu Permana, Kepala Staf Kodam VI/Mulawarman, sebagai perwira upacara, dengan Kombes Pol Matrius bertindak sebagai komandan upacara.

Sebagai inspektur upacara, Jokowi menyampaikan penghormatan yang mendalam kepada para pahlawan yang mungkin tak dikenal namanya, namun jasa mereka tetap abadi dalam ingatan bangsa.

"Kami menyatakan hormat yang sebesar-besarnya atas keridaan, keikhlasan, dan kesucian pengorbanan para pahlawan dalam mengabdi kepada perjuangan demi kebahagiaan nusa dan bangsa," kata Jokowi, dikutip dari yuotube Sekretariat Presiden, pada Sabtu, (17/8/2024).

Jokowi juga mengajak seluruh masyarakat untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga demi tanah air, serta mendoakan agar mereka diterima di tempat yang terbaik oleh Tuhan Yang Maha Esa.

"Kami bersumpah dan berjanji, perjuangan para pahlawan adalah perjuangan kami pula dan jalan kebaktian yang ditempuh adalah jalan kami juga. Kami berdoa, semoga arwah para pahlawan diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa di tempat yang sebaik-baiknya," ungkapnya.

Halaman
x|close