Kode Hasan Nasbi Didapuk Jadi Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 19 Agu 2024, 08:32
Moh. Rizky
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Hasan Nasbi. (Instagram) Hasan Nasbi. (Instagram)

"Hari ini, Senin, tanggal 19 Agustus 2024, pukul 09.30 WIB, Bapak Presiden diagendakan akan melantik beberapa menteri, wakil menteri dan beberapa kepala badan di Istana Negara," kata Koordinator Stafsus Presiden Ari Dwipayana, Senin (20/8/2024).

Menteri dan kepala badan yang akan dilantik Jokowi adalah Menkumham, Menteri ESDM, Menteri Investasi, serta tambahan Wakil Menteri Kominfo.

Jokowi juga akan melantik Kepala Badan Gizi Nasional, Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan dan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan.

Ari menjelaskan, reshuffle diperlukan demi transisi ke pemerintahan selanjutnya.

"Pengangkatan menteri, wakil menteri dan kepala badan diperlukan untuk mempersiapkan dan mendukung transisi pemerintahan agar berjalan dengan baik, lancar dan efektif," jelas dia.

Halaman
x|close