11 Polisi Tewas dalam Serangan Roket di Punjab Pakistan

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 23 Agu 2024, 09:25
Adiansyah
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Ilustrasi mayat Ilustrasi mayat (freepik/ kjpargeter)

Ntvnews.id, Pakistan - Sedikitnya 11 polisi tewas dan beberapa lainnya terluka ketika gerombolan bersenjata menyerang mereka dengan roket di provinsi Punjab, Pakistan pada hari Kamis, 22 Agustus 2024 waktu setempat.

Banyak personel polisi juga disandera di distrik Rahim Yar Khan, sekitar 400 kilometer dari Lahore ketika dua mobil van polisi terjebak di jalan berlumpur di Machah Point.

"Sementara itu perampok (penjahat) sampai di sana dan menyerang mereka dengan roket," kata juru bicara kepolisian Punjab dikutip dari India Today.

Baca Juga: 

Pakistan Tangkap 2 Orang Anggota ISIS dan 1 Sang Komandan

"Setidaknya 11 polisi tewas dalam serangan di tempat itu sementara beberapa dari mereka disandera dan sisanya terluka," sambungnya.

Ilustrasi mayat. (Antara) Ilustrasi mayat. (Antara)

Kata dia, jumlah korban tewas mungkin bertambah karena kondisi beberapa korban luka dan beberapa kondisinya kritis.

Juru bicara tersebut mengatakan, sejumlah besar polisi tiba di tempat kejadian dan memindahkan korban luka ke Rumah Sakit Sheikh Zayed di Rahim Yar Khan setelah insiden tersebut.

Baca Juga: 

Bentrok Antar Suku di Pakistan, 43 Orang Dilaporkan Tewas

Ketua Menteri Punjab Maryam Nawaz memerintahkan Polisi IG Dr Usman Anwar untuk segera ke tempat kejadian, demi melancarkan operasi untuk memulihkan polisi yang disandera oleh para penjahat.

Katanya, peraturan yang dilakukan para pelanggar hukum di wilayah kacha (pinggiran kota) di distrik tersebut tidak akan ditoleransi.

Halaman
x|close