Ridwan Kamil Bakal Adakan Mobil Curhat: Biar Warga Jakarta Nggak Curhat di Medsos

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 1 Sep 2024, 16:32
Moh. Rizky
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Ridwan Kamil resmi telah mendaftarkan diri sebagai calon gubernur Jakarta tahun 2024 di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta (Ntvnews.id-Muslimin Trisyuliono). Ridwan Kamil resmi telah mendaftarkan diri sebagai calon gubernur Jakarta tahun 2024 di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta (Ntvnews.id-Muslimin Trisyuliono).

Ntvnews.id, Jakarta - Bakal calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil memaparkan program-programnya. Ia bakal menghadirkan mobil curhat sampai car free day (CFD) per kecamatan.

Ini diungkap Ridwan Kamil saat menghadiri deklarasi 'Relawan Berkah' di Bambu Apus, Jakarta Timur, Minggu (1/9/2024). Ia mulanya mengatakan banyak program yang telah dilakukan yang akan disajikan ulang dalam konteks yang besar di Jakarta.

"Maka banyak program-program yang sebenarnya sudah saya lakukan, karena mirip-mirip permasalahan perkotaan akan kami duplikasi, kami sajikan ulang dalam konteks yang lebih besar," ujar Ridwan Kamil.

Pertama, program pemberdayaan RW. Ketua RW akan diberi anggaran untuk melakukan inisiatif kepemimpinan membereskan Jakarta.

"Dulu kami punya program memberdayakan RW RW-nya diberi anggaran. Nanti Insya Allah juga kita sama sehingga pembangunan di level RW diberi anggaran dari pemerintah. Sehingga Pak RW bisa melakukan inisiatif-inisiatif kepemimpinan membereskan Jakarta. Di hampir 3 ribuan RW bergerak bersama kali 5 tahun, bapak-ibu bisa menyaksikan perubahan luar biasa, insyaallah," kata Ridwan Kamil.

Kedua, ia ingin Jakarta menjadi lebih bahagia dan humanis dengan adanya program anak harus punya sahabat lansia. Agar transfer komunikasi antargenerasi, anak-anak mendapat kearifan dari orang tua.

"Kami ingin Jakarta juga menjadi lebih bahagia Nanti kita ingin Jakarta lebih humanis. Insyaallah ada program nanti anak sekolah harus punya sahabat lansia. Sebulan sekali lansianya dikunjungi oleh anak sekolah, dibawa makanan, selfie-selfie. Sehingga terjadi transfer komunikasi antargenerasi. Sehingga mereka tidak hidup dalam generasinya, tapi mendapat kearifan dari orang tua-orang tuanya," papar Ridwan Kamil.

Ketiga, dirinya mengatakan akan mempersiapkan mobil curhat. Nantinya mobil curhat diisi dengan konselor, psikiater sehingga warga tak lagi curhat melalui sosial media.

"Kita ada program membahagiakan seperti itu, kita sedang mempersiapkan namanya mobil curhat. Sebuah kendaraan isinya konselor, psikiater diperbanyak di mana-mana, sehingga kesehatan mental orang stress bisa curhat yang selama ini mungkin curhatnya ke HP via IG story," jelas dia.

Keempat, Ridwan Kamil mau CFD tak hanya di Sudirman, Jakarta Pusat. Tapi, CFD nantinya tersebar di seluruh kecamatan agar warga tak lagi jauh ke tengah kota untuk menikmati CFD. Lebih lanjut, RK mengatakan ingin mengadakan CFD Night satu bulan sekali untuk mempromosikan UMKM dan bazar.

"Kita ingin car free day tidak hanya di Sudirman, tapi di seluruh kecamatan kita bikin, sehingga kebahagiaan bisa merata, tidak usah jauh-jauh ke tengah kota. Kita akan ada Car Free Night malam hari sebulan sekali. Supaya UMKM di wilayah antarkampung kita promosi dengan bazar malam," papar dia.

Kelima, ia pun ingin menyelesaikan permasalahan tawuran dengan komunikasi festival antarbudaya, antar anak kampung.

"Tawuran kita selesaikan dengan komunikasi festival budaya antar anak kampung. Cara-cara kemanusiaan inilah yang mungkin selama ini belum ada akan kami hadirkan," papar dia.

Keenam, ia pun ingin menghijaukan Jakarta dan menjauhkannya dari Kota yang gersang. Nantinya, secara ilmiah akan dipilih pohon-pohon rimbun yang bisa menyerap polusi.

"Kita juga ingin mentiga kali lipatkan hijaunya Jakarta supaya keteduhan yang ada di tempat ini, di Bambu Apus bisa juga hadir di Jakarta Utara, Jakarta Barat yang saya survei ternyata masih banyak gersang. Tapi bedanya nanti setelah rimbun seluruh Jakarta, pohon-pohonnya kami pilih yang menyerap polusi. Nah itu salah satu cara ilmiah kami nanti mengurangi polusi melalui natural pengetahuan dan banyak lain sebagainya," jelas dia.

Ketujuh, Ridwan Kamil bakal mencegah banjir dari laut. Dia mengatakan Presiden Terpilih Prabowo Subianto menugaskannya untuk menyiapkan kawasan baru dalam mengendalikan banjir.

"Termasuk mencegah banjir dari laut yang naik bersama Pak Prabowo sudah menugaskan kami menyiapkan kawasan baru untuk mengendalikan banjir di utara. Tapi bukan bendungan, tapi bentuknya adalah sudah ada rumah, perumahan, ada pasar dan lain sebagainya," jelas dia.

"Jadi ruang hidup baru Itulah yang disebut Jakarta baru, menghadirkan hal-hal yang dulu tidak ada menjadi ada. Memanusiawikan yang dulu mungkin terabaikan menjadi lebih terasa, negara hadir kepada orang-orang yang bermasalah," sambungnya.

Terakhir, jika terpilih Ridwan Kamil akan menerapkan program kredit tanpa bunga. Syaratnya, warga dhuafa harus mengajukan bantuan per 5 orang.

"Dulu di Bandung, nanti akan saya terapkan di Jakarta juga, kami punya program kredit tanpa bunga berbunga, tanpa agunan buat mereka yang tidak punya agunan, untuk masyarakat kaum duafa," papar dia.

"Syaratnya itu mengajukan bantuanya berlima, Walaupun tidak punya agunan Sudah 20 ribu di Jawa Barat mendapatkan kebaikan ini. Jadi kalau satu macet, empat tanggung jawab kira-kira gitu ya," tandasnya.

Halaman
x|close