Rano Karno ke Warga Jakarta: Lu Kalau Kagak Dukung Gua Kelewatan!

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 2 Sep 2024, 12:41
Moh. Rizky
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Rano Karno saat bersama warga. Rano Karno saat bersama warga.

Ntvnews.id, Jakarta - Bakal calon wakil gubernur Jakarta, Rano Karno menyapa warga Jalan H Gandun, Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan pada Senin (2/9/2024) siang. Warga yang ia temui merupakan sosok tak asing bagi Rano. Sebab, lokasi yang dikunjungi, tak jauh dari kediaman Rano Karno di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Dalam kesempatan itu, Rano meminta warga mendukungnya di Pilgub Jakarta 2024. 

"Lu sih kalau kagak dukung gua kelewatan lu," seloroh Rano kepada warga yang ia temui dan sapa, Senin (2/9/2024).

Sontak perkataan Rano memicu tawa sekelilingnya. Warga yang diminta Rano itu pun berjanji akan mendukung pemeran sinetron Si Doel Anak Sekolahan tersebut.

Rano sendiri begitu luwes saat menyapa warga. Ia menanyakan kabar, hal lain, bersalaman, berpelukan, hingga berfoto bersama. Tua, muda, laki-laki dan perempuan nampak nyaman berbincang dengan Rano Karno.

Rano bahkan sempat diberi kaos oleh seorang warga. Warga tersebut berinisiatif membuat kaos untuk kampanye Pilgub Jakarta. Kebetulan ia memiliki usaha percetakan atau konveksi. Kaos yang diberikan bergambar pasangan Pramono Anung dan Rano Karno. 

"Gue nge-fans banget ini ama lu Doel, makanya gue buat ini," kata warga tersebut.

"Waduh, kalau tahu begini gue gak bakal buat jauh-jauh baju di Bandung, gue ada rencana mau buat baju ini, kalau sanggup banyak gue ke babe aja yeh," timpal Rano.

Usai melihat usaha konveksi warga dan wawancara, Rano melanjutkan perjalanannya. Ia kembali berjalan kaki menuju kediaman sambil menyapa warga. Adapun siang ini, Rano dijadwalkan bertemu mantan Gubernur DKI Jakarta.

"Tapi belum tahu jamnya," ucap Rano.

Rano rencananya hendak menemui mantan Gubernur Jakarta seperti Sutiyoso, Fauzi Bowo, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Anies Baswedan. Walau demikian, ia belum bisa memastikan kapan waktunya, termasuk apakah bertemu secara bersamaan atau bergantian. 

Halaman
x|close