Gila! 1 Mobil 5 Motor Hilang Dalam Sehari di Depok

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 13 Jul 2024, 06:27
Beno Junianto
Penulis & Editor
Bagikan
Maling motor di Kebon Jeruk Maling motor di Kebon Jeruk (Instagram Jakbar 24 jam)

Ntvnews.id, DepokMaling motor dan mobil di Depok semakin merajalela. Dalam sehari 5 motor dan 1 mobil raib digasak pelaku curanmor.

Dilansir dari akun depok24jam, ciri-ciri motor dan mobil yang hilang dijelaskan.

"Yang terhormat Bapak @listyosigitprabowo @kapoldametrojaya @aryaperdana, Depok mengalami peningkatan kasus pencurian mobil dan motor. Berikut beberapa kejadian yang dilaporkan:

1. Mobil Avanza Hilang. Mursini (46) kehilangan mobil Avanza putih tipe E 2014 di depan gudang Lazada, Jalan Raya Bogor KM 37, pada Jumat dini hari. Kasus ini sedang dilaporkan ke polisi.

2. Motor Beat Biru Dicuri. Adel (18) kehilangan motor Beat biru B 3510 EZV di Jl. Boulevard Grand Depok City pada 12 Juli 2024, pukul 04.33. Rekaman CCTV menunjukkan dua pelaku mengambil motor. Kasus ini sudah dilaporkan ke polisi.

3. Motor Scoopy Hilang. Didi Sutrisno (33) kehilangan motor Honda Scoopy 2018 coklat hitam B 3166 EMS di rumahnya, Pekapuran Gang Triti, Jl. Kampus 2, pada 12 Juli 2024, pukul 04.20. Kasus belum dilaporkan ke polisi.

4. Motor dengan Sasis Bengkok Dicuri. Agus Wahyudianto (21) kehilangan motor di depan toko di Jln. H. Sulaiman Bedahan pada 12 Juli 2024. Kasus belum dilaporkan ke polisi.

5. Motor Beat Silver Dicuri. DHM (27) kehilangan motor Beat 2021 warna silver di Alief Park Residence, Cipayung, pada 12 Juli 2024, pukul 04.00 subuh. Kasus sudah dilaporkan ke Polres.

6. Motor Vario Hitam Hilang. Muhammad Ramadana Kurniawan (36) kehilangan motor Vario 160cc hitam di Jl. Bulak Timur, Cipayung, pada 12 Juli 2024. Motor hilang saat kunci motor masih terpasang di pintu rumah. Kasus belum dilaporkan ke polisi.

Pihak berwajib diharapkan dapat segera menindaklanjuti laporan-laporan tersebut untuk mengurangi kejadian serupa di masa mendatang." tulis akun tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by MEMANTAU KOTA DEPOK 24 JAM (@depok24jam)

 

Halaman
x|close