Detik-detik Menegangkan 2 Remaja Perempuan Tewas Tenggelam di Air Terjun Jami Maros

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 15 Jul 2024, 14:31
Dedi
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Korban Tenggelam di Air Terjun Korban Tenggelam di Air Terjun (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Dua pelajar perempuan tewas secara mengenaskan usai tenggelam di Air Terjun Jami, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, pada Jumat, 12 Juli 2024 lalu. Video tewasnya kedua perempuan tersebut pun viral di media sosial, terutama Twitter atau X. 

Dalam sebuah video yang diunggah di akun X @creepy_room_, awalnya terdapat tujuh remaja yang sedang berenang sambil berpegangan tangan membentuk lingkaran di area air terjun. Ketujuh remaja tersebut kemudian terlihat masuk ke dalam air bersama-sama. 

“Viral di media sosial detik-detik remaja perempuan tenggelam saat berenang di air terjun. Detik-detik korban tenggelam masih sempat direkam oleh rekan korban. Disebutkan peristiwa itu terjadi di Air Terjun Jami, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan,” tulis keterangan unggahan.

Baca Juga:

Ditinggal Beli Makan Sebentar, Bocah Tewas Tenggelam di Kolam 

Nahas! Seorang Bocah Tenggelam di Kali Pondok Bahar

Ayah Korban Tenggelam di Air Terjun <b>(Instagram)</b> Ayah Korban Tenggelam di Air Terjun (Instagram)

Mereka juga terlihat berenang menuju ke tengah-tengah air terjun. Namun, saat sudah hampir berada di tengah-tengah air terjun, ketujuh remaja tersebut kehilangan keseimbangan diduga karena arus air terjun yang cukup deras dan area air terjun yang dalam. 

Mereka beberapa kali tenggelam ke dalam air sambil berusaha untuk muncul kembali ke permukaan. Lima remaja berhasil naik ke permukaan air, tapi nahas dua remaja lain menghilang dan tidak muncul kembali ke permukaan. 

Diketahui, dua remaja tersebut adalah Tazkiyah Wulandari (17) dan Salsabillah Azahra Allisa Anggraeni (17). Kedua korban kemudian ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa di kedalaman 5 meter sehari setelah kejadian pada Sabtu, 13 Juli 2024. 

"Tenggelam semua we. Astaga. Manai satua, manai (dimana satu orang)," ujar perekam video.

Baca Juga:

4 Santri Tenggelam di Bogor, 3 Selamat 1 Tewas Mengenaskan

Nahas! Seorang Bocah Tenggelam di Kali Pondok Bahar

Korban Tenggelam di Air Terjun <b>(Instagram)</b> Korban Tenggelam di Air Terjun (Instagram)

Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kantor Pencarian dan Pertolongan Makassar, Andi Sultan, mengatakan bahwa tim yang bertugas langsung melakukan pencarian dengan cara berenang menyelam sampai kedalaman lima meter. 

Setelah jasad ditemukan, kedua jenazah tersebut langsung dievakuasi menuju Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Maros untuk dibersihkan sebelum dikembalikan ke pihak keluarga. 

Sementara dalam video lain, tampak ayah korban yang merupakan anggota TNI tak kuasa menahan rasa sedih karena sudah ditinggalkan oleh sang putri. Sang ayah tampak menyebut nama sang anak “Billa…Billa..Billa,”

Ia tampak lemas untuk melangkahkan kakinya ke dalam rumah dan dibantu oleh seorang temannya yang berseragam TNI agar sang ayah mampu melangkah. Namun, karena mendapatkan kabar tersebut dia seakan lemas. 

Halaman
x|close