Sikap Tegas PBNU kepada 5 Tokoh Nahdliyin Asik Foto Bareng dengan Presiden Israel

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 15 Jul 2024, 17:22
Zaki Islami
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
PBNU Bakal Panggil 5 Tokoh Nahdliyin Usai Foto Bareng dengan Presiden Israel PBNU Bakal Panggil 5 Tokoh Nahdliyin Usai Foto Bareng dengan Presiden Israel (ANTARA/HO-Istimewa)

Ia menuturkan lebih lanjut, jika kelima orang tersebut terdapat pelanggaran organisasi, maka mereka akan diberhentikan statusnya sebagai pengurus lembaga.

Gus Ipul sangat menyayangkan kelima orang tersebut berfoto dengan presiden Israel dan mengatasnamakan pemuda NU, "Kelima orang tersebut tidak mendapat mandat PBNU, dan juga tidak pernah meminta izin ke PBNU."

Dia sangat menyayangkan kepergian lima orang tersebut ke Israel adalah tindakan yang sangat kurang bijak di tengah situasi memanas antara Israel dan Palestina.

Gus Ipul membicarakan lebih lanjut bahwa Organisasi Nahdlatul Ulama merupakan garda terdepan dalam mengutuk serangan yang dilakukan Israel terhadap warga Palestina.

"Kepergian mereka ke Israel adalah tindakan yang sangat-sangat tidak bijaksana, membingungkan, dan mendapatkan banyak kecaman yang nyata. Kunjungan itu juga melukai perasaan kita semua," tutup Gus Ipul.

Ini kelima Tokoh Nahdlatul Ulama yang Foto Bareng Bersama Presiden Israel Isaac Herzog:

1. Gus Syukron Makmun
2. Dr Zainul Maarif
3. Munawar Aziz
4. Nurul Bahrul Ulum
5. Izza Annafisah Dania

Halaman
x|close