Hasil Lomba Maybank Marathon 2024: Dikuasai Pelari Kenya

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 25 Agu 2024, 13:27
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Para juara nomor marathon kategori atlet elite dan atlet nasional saat jumpa pers usai memenangkan Maybank Marathon 2024 di Gianyar, Bali, Minggu (25/8/2024). Para juara nomor marathon kategori atlet elite dan atlet nasional saat jumpa pers usai memenangkan Maybank Marathon 2024 di Gianyar, Bali, Minggu (25/8/2024). (Maybank)

"Di sini lebih menantang, kalau dulu kurang menantang," katanya.

Diikuti Lebih dari 12.700 Peserta

Lebih dari 12.700 tampil di Maybank Marathon 2024. Para peserta lari yang berasal dari 57 negara berdiri dengan antusias di depan start line di Bali United Training Center, Gianyar untuk flag off.

Flag-off pertama dilakukan untuk kategori marathon dengan melepas 3.500 peserta pada pukul 04.30 WITA, kemudian kategori half marathon dengan melepas 6.200 peserta pukul 05.30 WITA dan sebanyak 3.000 peserta kategori 10K yang dilepas pukul 06.00 WITA. Selain itu, flagoff juga dilakukan untuk melepas 100 peserta kategori Wheelchair pukul 06.10 WITA dan Children Sprint.

Terdapat 83 pemenang yang berhasil membawa pulang hadiah uang tunai total lebih dari Rp2,4 miliar. Pada konferensi pers yang digelar di media center race village Bali United Training Center mengumumkan juara Maybank Marathon 2024 kepada awak media.

Para pelari mengawali lomba Maybank Marathon 2024 di Gianyar, Bali, Minggu (25/8/2024). <b>(Maybank)</b> Para pelari mengawali lomba Maybank Marathon 2024 di Gianyar, Bali, Minggu (25/8/2024). (Maybank)

Presiden Direktur Maybank Indonesia, Steffano Ridwan, mengucapkan selamat kepada para pemenang yang telah berhasil meraih prestasi dan membawa pulang hadiah dari penyelenggaraan Elite Label Road Race Maybank Marathon tahun ini.

Dari segi penyelenggaraan lomba, Steffano juga menyampaikan kekaguman terhadap antusiasme
ribuan peserta yang sudah bersiap-siap sejak pagi dini hari untuk berlari di sepanjang rute lomba.

Halaman
x|close