Peter Gontha Malu Timnas Indonesia Diperkuat 9 Pemain Naturalisasi

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 12 Sep 2024, 20:59
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Timnas Indonesia Timnas Indonesia (NOC Indonesia)

Ntvnews.id, Jakarta - Mantan dubes RI untuk Polandia, Peter Gontha menutup kolom komentar akun Instagram-nya usai mengunggah pernyataan kontroversial terkait skuad timnas Indonesia

Setidaknya ada delapan poin dalam unggahan Peter Gontha di Instagram. Salah satunya terkait komposisi skuad tim Merah Putih yang saat ini dihuni oleh sembilan pemain naturalisasi.

Baca juga: 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Peter Gontha (@petergontha)

"Apakah Anda tidak malu lihat PSSI 9 pemainnya adalah bangsa asing yang dinaturalisasi? (saya malu)," tulisnya dalam poin ke-3. "Apakah Anda tahu bahwa naturalisasi mereka hanya sementara, karena mereka mempunyai dua paspor, nanti kalau sudah selesai main di Indonesia mereka akan buang status WNI mereka? (saya tahu)," tulis Peter pada poin kelima.

Postingan Peter Gontha pun kini beredar luas di media sosial. Di platform X atau dulu Twitter, nama Peter Gontha pun mulai ramai dibahas sejak Kamis siang (12/9/2024). Berbagai komentar pun muncul, ada yang setuju dengan catatan tapi banyak yang kesal dan berang. 

Pada unggahan yang lain, Peter Gontha menyatakan,"Lebih baik kalah dengan terhormat daripada menang pake modus atau makan mie instan! Yang realistis ngerti yang mimpi marah-marah." 

"Fakta dan kebenaran memang menyakitkan, tapi berani menyampaiannya juga harus diap di-bully dan dicaci maki. Itu risikonya," bunyi postingan berikutnya. 

Berikut adalah 9 poin pernyataan Peter Gontha yang kontroversial:

"Saya sungguh Galau, saya akan posting status yang akan membuat follower saya marah, tapi tidak apa saya ambil risiko ini, karena saya mau menjaga martabat bangsa saya," katanya.

Ia lantas menuliskan delapan catatan;

1. Apakah anda cinta PSSI? (saya cinta)

2. Apakah anda cinta bangsa? (saya cinta)

3. Apakah anda tidak malu lihat PSSI 9 pemainnya adalah bangsa asing yang dinaturalisasi? (Saya malu).

4. Apakah kita bangsa besar? (saya rasa demikian)

5. Apakah anda tau bahwa naturalisasi mereka hanya sementara, karena mereka mempunyai dua paspor, nanti kalau sudah selesai main di Indonesia mereka akan buang status WNI mereka?(saya tau)

6. Apakah mereka mau membuang tunjangan sosial mereka dinegara nya begitu saja? (saya rasa tidak).

7. Apakah menurut anda tidak lebih baik membina pemain kita dari muda (SD s/d Dewasa)?( saya rasa demikian)

8. Apakah tidak lebih baik kalah dengan terhormat dari pada Menang atau seri dengan cara yang merendahkan martabat bangsa?(saya malu).

"Saya marah karena di ejek oleh seorang teman asing saya, yang saya usir dari kantor saya karena mencemoohkan PSSI!"

"Semoga saya mendapat tanggapan yang baik, tidak emosional, marilah kita tidak dibohongi atau Membohongi diri kita sendiri dengan keadaan PERSEPAKBOLAAN kita yang palsu."

Halaman
x|close