Ahsan/Hendra Tersingkir di Babak 16 Besar Indonesia Open

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 6 Jun 2024, 22:36
Alber Laia
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Dok.PBSI)

Ntvnews.id, Jakarta - Pasangan ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, harus tersingkir dari babak 16 besar usai bertanding melawan wakil China, di Indonesia Open 2024

Pertandingan yang berlangsung sengit dan penuh drama ini memperlihatkan perjuangan keras dari kedua pasangan. Pada set pertama, Ahsan/Hendra tampil dominan dengan memenangkan pertandingan 21-17. 

Namun, pasangan China menunjukkan perlawanan sengit di set kedua, memaksa Ahsan/Hendra bekerja lebih keras dan akhirnya memenangkan set dengan skor 20-22. 

Memasuki set penentuan, Ahsan/Hendra sempat memimpin, tetapi pasangan China berhasil mengubah tempo permainan dan memanfaatkan sejumlah kesalahan dari Ahsan/Hendra dengan skor 18-21. 

"Mereka waktu ketinggalan itu merubah tempo permainannya, terus kita juga banyak mati sendiri (bolanya), bola-bola gampang juga mati, ya itu sayang shi," ujar Hendra seusai pertandingan. 

Kekalahan ini tentu menjadi kekecewaan tersendiri bagi Ahsan/Hendra dan para penggemar bulutangkis Indonesia yang menyaksikan langsung di Istora Senayan maupun dari rumah. Namun, Ahsan/Hendra tetap menunjukkan sikap sportif dan berkomitmen untuk bangkit dari kekalahan ini. 

Baca Juga:

Gregoria Prioritaskan Kondisi Fisik Jelang Olimpiade Paris 2024

Sementara itu, Indonesia baru mengamankan dua wakil di babak perempat final Indonesia Open 2024. Tunggal putri Gregoria dan ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Halaman
x|close