Hasil Piala AFF U-19 2024: Timnas Indonesia Pesta Gol ke Gawang Filipina

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 17 Jul 2024, 21:40
Zaki Islami
Penulis
Marco Tampubolon
Editor
Bagikan
Timnas Indonesia U-19 Timnas Indonesia U-19 (Twitter: Timnas Indonesia)

Ntvnews.id, Jakarta - Timnas Indonesia U-19 berhasil pesta gol gawang Timnas Filipina U-19 dengan skor 6-0 dalam laga perdana Piala AFF U-19 Grup A di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu malam, 17 Juli 2024.

Keempat gol Timnas Indonesia U-19 masing-masing dibukukan Arlyansyah Abdulmanan (12', 50), Iqbal Gwijangge (24', 42'), Kadek Arel (28') dan Jens Raven (87).

Baca Juga:

Deretan Atlet Pembawa Obor Olimpiade Paris 2024: Dari Thierry Henry hingga Nicolas Batum

Respons Kylian Mbappe saat Ditanya Kenapa Enggan Gabung Real Madrid Dua Tahun Lalu

Jalannya Pertandingan

Bermain di hadapan pendukungnya, Timnas Indonesia U-19 langsung membuka serangan. Alhasil mereka mampu unggul di menit ke 12 melalui aksi Arlyansyah Abdulmanan.

Setelah unggul satu gol, Skuad asuhan Indra Sjafri mampu menggandakan kedudukan di menit ke 21 dibukukan Iqbal Gwijangge.

Di menit ke 24, Timnas Indonesia U-19 hampir mencetak gol ketiga. Namun tendangan keras Arkhan Kaka masih membentur tiang gawang.

Berselang empat menit kemudian, gol ketiga Timnas Indonesia U-19 dicetak Kadek Arel. Jelang laga babak pertama berakhir atau lebih tepatnya di menit ke 42, Garuda Muda Indonesia sukses mencetak gol keempat di torehkan Iqbal Gwijangge.

Skor 4-0 bertahan hingga babak pertama usai untuk keunggulan Timnas Indonesia atas Filipina.

Baru menjelan lima menit di babak kedua, Timnas Indonesia U-19 kembali jebol gawang Timnas Filipina melalui aksi Arlyansyah Abdulmanan. Skor berubah menjadi 5-0.

Setelah unggul lima gol, Timnas Indonesia tidak menurunkan ritme permainan. Terlihat beberapa peluang tercipta. Namun hingga menit 70 belum ada gol tambahan.

Jelang babak kedua berakhir atau lebih tepatnya di menit ke 87, Timnas Indonesia U-19 berhasil mencetak gol keenam ditorehkan Jens Raven. Gol tersebut menjadi penutup pesta gol Garuda Muda Indonesia.

Pada pertandingan selanjutnya, Timnas Indonesia akan menghadapi Timnas Kamboja U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu mendatang, 20 Juli 2024.

Susunan Pemain

Timnas Indonesia U-19: Ikram Algiffari, Iqbal Gwijangge, Kadek Arel, Alfahrezi Buffon, Mufli Hidayat, Dony Tri Pamungkas, Figo Dennis, Toni Firmansyah, Arlyansyah Abdulmanan, Riski Afrisal, Arkhan Kaka.

Timnas Filipina U-19: Castro Alonso, Merino Leonor, Villanueva Ezekiel, Lizares Manzano, Sebastian Agius, Craig Solomon, Ogur Dingil, Diaz Tubada, Moya Roxas, Saut Medez, Banato Abang.

Halaman
x|close